BANYAK cara yang dilakukan masyarakat Pantai Utara (Pantura) atau pesisir dalam menggalang persaudaraan. Di samping sebagai upaya mengikis kesan bahwa orang Pantura berperilaku keras, sehingga aksi tawuran antarpenduduk satu desa dengan desa lainnya diidentikkan dengan watak masyarakat pinggiran Laut Jawa ini.
Salah satunya digelarnya pesta Nadran atau masyarakat lebih kental menyebutnya sedekah bumi. Sebab, setiap kali Nadranan dari berbagai desa yang ada di Kecamatan Cirebon Utara membuat satu kreasi berupa miniatur untuk diarak bersama-sama. Tujuannya, agar terjalin tali persaudaraan antarmasyarakat desa yang satu dengan lainnya.
Kali ini sungguh beruntung saya bisa menyaksikan pesta tersebut, ya..setelah sekian tahun menetap di Ibu kota, saya tak pernah lagi menyaksikan salah satu pesta paling meriah di kabupaten cirebon utara ini.
Nadran merupakan tradisi tahunan yang digelar Desa Astana Gunung Jati Kecamatan Cirebon Utara Kabupaten Cirebon usai Grebeg Syawal 1425 H. Tradisi yang terbilang telah berlangsung puluhan tahun ini menjadi objek wisata tersendiri bagi Desa Astana.
Menurut informasi yang saya peroleh...nadran berasal dari kata Nazar yang artinya kurang lebih pemenuhan janji. Jadi masyarakat setempat berjanji akan berjanji mengadakan pesta jika diberikan rezeki yang berlimpah dari Allah swt.
Maka tak heran jika acara ini melibatkan berbagai desa untuk memeriahkannya,
Sekitar ratusan ribu masyarakat cirebon utara, bahkan dari penjuru kota cirebon berbondong-bondong menyaksikan pesta tersebut. saking ramainya tak mengherankan jika acara ini sampai memakan 2 ruas jalan raya cirebon utara. Hingga polisi terpaksa mengalihkan kendaraan ke jalur arjawinangun.
Yang menarik dari acara ini adalah, hampir setiap desa ikut memeriahkan dengan membikin sebuah replika entah itu berbentuk binatang, wayang, tank baja, dan masih banyak lagi tergantung dari kreatifitas masing-masing desa. Biasanya replika ini sudah dipersiapkan jauh sebelum acara di mulai...dengan biaya yang beragam hasil dari sumbangan masyarakat setempat.
Dan replika tersebut diarak dari desa guning jati sampai menuju perbatasan kota cirebon. Pada acara tadi ada sekitar 120 replika yang di arak berikut saya sajikan foto2nya






0 Response to 'Nadranan (sebuah pesta rakyat masyarakat cirebon)'
Posting Komentar